Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2022

TINGKATAN JAUHNYA SESEORANG DARI ALLAH ﷻ

  بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Al-Imam Ibnul Qoyyim rahimahullah berkata, وَالْبُعْدُ مِنَ اللَّهِ مَرَاتِبٌ، بَعْضُهَا أَشَدُّ مِنْ بَعْضٍ، فَالْغَفْلَةُ تُبْعِدُ الْقَلْبَ عَنِ اللَّهِ، وَبُعْدُ الْمَعْصِيَةِ أَعْظَمُ مِنْ بُعْدِ الْغَفْلَةِ، وَبُعْدُ الْبِدْعَةِ أَعْظَمُ مِنْ بُعْدِ الْمَعْصِيَةِ، وَبُعْدُ النِّفَاقِ وَالشِّرْكِ أَعْظَمُ مِنْ ذَلِكَ كُلِّهِ "Jauh dari Allah ﷻ bertingkat-tingkat: - Kelalaian (tidak mengingat Allah ﷻ) menjauhkan dari Allah ﷻ. - Berbuat maksiat menjauhkan dari Allah ﷻ melebihi kelalaian. - Berbuat bid’ah menjauhkan dari Allah ﷻ melebihi maksiat. - Kesyirikan dan kemunafikan menjauhkan dari Allah ﷻ melebihi semua dosa." [Ad-Daa' wad-Dawaa', hal. 79] Sumber: http://bit.ly/tingkatan_jauhnya_seseorang_dari_Allah_ﷻ وبالله التوفيق وصلى الله على نبينا محمد وآله وصحبه وسلم. ═══ ❁✿❁ ═══ Bimbingan dan Servis Umroh Bersama Ustadz Sofyan Chalid bin Idham Ruray, Lc hafizhahullah Insya Allah Keberangkatan tanggal 2 November dan 28 Desember

NASEHAT EMAS DARI IMAM SYAFI'I

 ** 🖤🌹🤍 1. "Bila kau tak mau merasakan lelahnya belajar, maka kau akan menanggung pahitnya kebodohan" (Imam Syafi'i) 2. "Jangan cintai orang yg tidak mencintai Allah, kalau Allah saja ia tinggalkan, apalagi kamu" (Imam Syafi'i) 3. "Barangsiapa yang menginginkan husnul khatimah, hendaklah ia selalu bersangka baik dengan manusia" (Imam Syafi'i) 4. "Doa disaat tahajud adalah umpama panah yang tepat mengenai sasaran" (Imam Syafi'i) 5. "Ilmu itu bukan yang dihafal tetapi yang memberi manfaat" (Imam Syafi'i) 6. "Siapa yang menasehatimu secara sembunyi-sembunyi, maka ia benar-benar menasehatimu. Siapa yang menasehatimu di khalayak ramai, dia sebenarnya menghinamu" (Imam Syafi'i) 7. "Berapa banyak manusia yang masih hidup dalam kelalaian, sedangkan kain kafan sedang di tenun" (Imam Syafi'i) 8. "Jadikan akhirat dihatimu, dunia ditanganmu dan kematian dipelupuk matamu" (Imam Syafi'i